Custom Search

26 Oktober 2008

Juara Guru Berprestasi Bingung Naik Pesawat

KETEKUNAN Ibu Wati, begitu ia akrab disapa membuahkan hasil. Guru IPA di SDN 019 Se Kapih, Samarinda Ilir ini berhasil meraih Juara Harapan II Lomba Guru Berprestasi Tingkat Kaltim.
Yang menjadi keistimewaan, Wati bukan berasal dari sekolah istimewa dengan biaya pendidikan selangit. Ia hanya berasal dari sekolah pinggiran, namun punya motivasi untuk maju.

"Saya tidak menyangka bisa menang. Apalagi, saingannya berat-berat," cerita Wati, saat ditemui di sekolahnya belum lama ini.

Atas prestasinya tersebut, Wati diberi penghargaan dengan mengikuti studi banding ke Johor Baru oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kaltim. Tentu saja, ini akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.

"Wah, jangankan ke luar negeri. Ke luar kota saja, saya belum pernah. Makanya, saya bingung mau naik pesawat," ceritanya dengan antusias.

Keberangkatannya untuk pertama kalinya ini, tentu tidak akan disia-siakan oleh Wati untuk menggali ilmu sebanyak-banyaknya. Apalagi, dalam jadwal tersebut akan ada kunjungan ke sekolah-sekolah unggul di Malaysia.

"Karena itu, saya berterima kasih sekali kepada Dinas Pendidikan Kaltim, yang begitu peduli terhadap guru. Apalagi, kepada guru berprestasi. Kami merasa dihargai," tambah ibu yang tinggal di Perumahan Bumi Sambutan Asri Blok D3 ini. (ici)
sumber:sapos.co.id